SAFARI JUM’AT
FORPIMCAM KEC. KEDUNGGALAR
DI MASJID
BAITURRAHMAN DSN. WATUKARAS DS. JENGGRIK
Jum’at Pon, 24
Maret 2017
Laporan : Drs. Anis Purwanto
Bertempat di Masjid Baiturrahman
Dusun Watukaras Desa Jenggrik, telah diadakan Safari Jum’at Forpimcam Kecamatan
kedunggalar. Kegiatan yang juga dihadiri oleh PAF Kec. Kedunggalar Drs. Anis
Purwanto dan segenap Penyuluh Agama Islam non PNS dapat berjalan dengan lancer
dan mendapat perhatian yang sangat baik para jamaah Jum’at masjid Baiturrahman,
AIPDA Slamet Kanit Bimas Polsek kedunggalar, yang mewakili Kapolsek memberi
arahan kepada para jamaah tentang pentingnya menjaga ukhuwah Islamiyah. Lebih
lanjut beliau mengatakan bahwa dalam hidup dan kehidupan sehari-hari kita harus
berhati-hati. Sebab seiring kemajuan tehnologi dan informsi terdapat
permasalahan begitu kompleknya, seperti penculikan anak, penyalahgunaan narkoba,
dan lain-lain.
Disisi
lain Juwaini, S.Ag , Penyuluh Agama Non PNS yang mewakili KUA mengatakan bahwa
sekarang ini Negara-negara maju sudah mencapai kawasan samawi, mampu mendarat
di bulan. Tetapi kita umat Islam masih beerselisih tentang penetapan awal
bulan, terutama saat menentukan awal Ramadhan, Idul Fitri dan Idul Adha. Oleh karena itu ke depan, tambah Drs. Anis
Purwanto / PAF Kecamatan Kedunggalar , kita
harus membuang semua perselisihan, untuk bersatu padu memabangun bangsa dan negara
secara bersama-sama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar